Polisi Tertibkan Pelanggan Isi BBM di SPBU Rantepao Bulo Pakai Tangki Rakitan
-->

Advertisement Adsense

Polisi Tertibkan Pelanggan Isi BBM di SPBU Rantepao Bulo Pakai Tangki Rakitan

60 MENIT
Senin, 21 Oktober 2024

Kapolsek Rantepao, AKP. Yohanis Ramba saat dikonfirmasi Wartawan (Oki)


60MENIT.co.id, Toraja Utara | Polsek Rantepao Polres Toraja Utara Polda Sulawesi Selatan turun langsung  tertibkan pelanggan mengisi BBM pakai tangki rakitan di SPBU Rantepao Bolu (74.91887).


Penertiban tersebut berdasarkan keluhan masyarakat yang mengisi BBM di SPBU.

Kapolsek Rantepao, AKP. Yohanis Ramba saat ditemui  mengatakan, mereka menertibkan atas laporan masyarakat bahwa banyak pelanggan mengisi BBM tidak sesuai.


"Kami terima laporan banyak tangki rakitan yang bolak-balik mengisi BBM dengan jumlah besar. Maka itu kami tertibkan,"kata AKP. Yohanis, Senin (21/10/2024).


Suasana di Pom Bensin Rantepao Bolu.


Yohanis juga menyatakan, penertiban yang dilakukan ini sudah sesuai dengan arahan.

"Kami hanya menjalankan perintah pimpinan untuk menindak lanjuti laporan masyarakat," ujarnya.


Ditambahkan Yohanis bahwa kendaraan dengan tangki rakitan itu diduga hendak menjual solar tersebut ke industri. Ia juga menduga, praktik itu ikut melibatkan petugas SPBU.


"Saya tegaskan kepada mereka semua agar berhenti dari praktik-praktik semacam itu. Hanya menyusahkan warga. Kasihan masyarakat tidak mendapatkan jatah solar subsidi. Mereka harus antre dari pagi sampai malam karena solar langka," Pungkasnya.


(*)