Peringati Tahun Baru Islam, Masyarakat Desa Bunihayu Gelar Pawai Obor
-->

Advertisement Adsense

Peringati Tahun Baru Islam, Masyarakat Desa Bunihayu Gelar Pawai Obor

60 MENIT
Minggu, 07 Juli 2024

Antusias warga Desa Bunihayu Jalan Cagak menyambut Tahun Baru Islam (ridho)


60MENIT.co.id, Subang | Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam, masyarakat Desa Bunihayu Kecamatan Jalan Cagak, turun ke jalan melaksanakan pawai obor, Sabtu (06/07/2024).


Kegiatan tersebut mendapat pengawalan langsung dari kepala Desa Bunihayu bapak Endang Suhdi serta para Ketua RT, RW se-Desa Bunihayu.


Barisan Pawai Obor diikuti oleh setiap RW se-Desa Bunihayu.


Menurut Keterangan salahsatu tokoh agama Desa Bunihayu bapak H. Made, Dalam acara pawai obor ini menjadi rutinitas setiap tahunnya disaat menyambut 1 muharam 1446, di Desa Bunihayu," ungkapnya.


Dalam kesempatan tersebut bapak H.Made mengucapkan rasa syukur disaat pawai digelar cuaca mendukung, sehingga masyarakat bisa bersama-sama mengikuti kegiatan tersebut," ungkapnya.


Tampak barisan yang panjang warga Desa Bunihayu melaksanakan Pawai Obor.


"Walaupun sejak pagi hujan terus namun alhamdulillah pas acara kegiatan dimulai cuaca mendukung," ucapnya.


Kemudian Dia pun berharap, "Semoga untuk tahun yang akan datang acaranya lebih meriah lagi," pungkasnya. 


(Ridho_b'w)