Kades Jalan Cagak Subang Indra Zainal Alim, S.H., pasca mengambil formulir Pencalonan Bupati Subang di Kantor DPC Demokrat Kabupaten Subang, Rabu 12/06/2024 (Ridho) |
60MENIT.co.id, Subang | Indra Zainal Alim, SH, Kepala Desa Jalan Cagak Kabupaten Subang melakukan safari politiknya ke DPC Partai Demokrat setelah menjalani Uji Kelayakan dan Kepatutan di kantor DPP PKB subang.
"Hari ini saya dan para relawan mengambil formulir pendaftaran yang sebelumnya sempat dibicarakan dengan para pengurus DPC Demokrat," kata Indra Zainal, Rabu 12/06/2024.
Menurutnya, pengambilan formulir pencalonan Bupati Subang periode 204-2029 ke kantor DPC Demokrat Subang merupakan wujud keseriusannya untuk maju di perhelatan pilkada subang di tahun 2024
Dengan adanya pendekatan ke beberapa Partai Politik itu akan membuat politiknya mempunyai keyakinan, apakah benar seorang bakal calon tersebut mempunyai kemampuan, kapasitas dan komitmen yang diinginkan oleh masyarakat Subang.
Indra Zainal Alim, S.H., saat mengambil formulir pendaftaran pencalonan Bupati Subang di DPC Partai Demokrat Kabupaten Subang. |
Kang indra sapaan akrab Kades Jalan Cagak juga menjelaskan, salahsatu motivasinya untuk maju sebagai Bakal Calon Bupati Subang di pilkada 2024, karena ingin berkontribusi lebih ke tanah kelahirannya sendiri.
"Kita juga harus benar-benar serius untuk membangun sumber daya manusia dalam menyambut Patimban Efek, kita sebagai Warga Subang sepakat atau tidak sepakat kalau Subang ini akan dijadikan kawasan Mega Politan," pungkasnya.
Dalam kesempatan tesebut Dede heryana sebagai Panitia Desk Pilkada di kantor DPC Demokrat kabupaten subang mengapresiasi langkah Jang Indra Zainal Alim, yang telah memilih Partai Demokrat.
"Kita berharap proses pendaftaran ini bisa berjalan dengan baik dan lancar hingga ke tahap selanjutnya," ucap Dede.
(Ridho b'w)