Dapat Kabar Dukungan Tokoh Masyarakat, Ini Kata Tommy Tiranda
-->

Advertisement Adsense

Dapat Kabar Dukungan Tokoh Masyarakat, Ini Kata Tommy Tiranda

60 MENIT
Minggu, 16 Juni 2024

Tommy Tiranda, sedang menerima telepon seorang wartawan, mempertanyakan santernya namanya beredar disebut-sebut sebagai figur yang layak maju Pilkada Toraja Utara 2024 mendatang (Oki)


60Menit.co.id, Rantepao | Agenda Pilkada Toraja Utara 2024 mendatang, tampaknya bakal seru. Pasalnya, beberapa figur yang diprediksi bakal maju bukan asal nama. Meskipun punya plus-minus masing-masing, diantara nama itu terdapat nama yang baru muncul namun punya kelebihan yang tidak bisa dipandang remeh. 


Incumbent alias calon petahana yang kini masih menjabat Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang, diprediksi bakal gagal merebut kembali tahta atau singgasananya. Pasalnya, beberapa nama yang bakal tampil punya kapasitas yang tidak kalah. Baik kapasitas pendanaan biaya operasional maupun basis ril massa pendukung. 


Tommy, saat ini sedang berada di Singapura.


Aspek lain yang juga mempengaruhi adalah faktor geopolitik pasangan calon serta lainnya. Tampilnya nama Yusuf T Silambi akan membawa warna baru dalam perpolitikan Toraja, serta nama yang muncul belakangan, Tommy Tiranda. Yusuf adalah kader militan PDI Perjuangan yang sudah malang melintang di dunia politik. 


Sedang Tommy, selain aktivis pengawasan dan antikorupsi juga jurnalis senior yang memiliki networking atau jaringan serta relasi yang luas. Kemampuan SDMnya tidak diragukan serta memiliki integritas tinggi. Nama lain juga tidak kalah hebatnya, seperti Wabup Toraja Utara, Frederik V. Palimbong, serta Joni Kornelius Tondok. 


Sedang di depan Lucky Plaza, Orchard Road, Singapura.


Menariknya, dihubungi lewat handphone, Minggu (16/6) pagi, Tommy mengaku kaget mendengar namanya disebut-sebut. “Saya baru dengar ini. Memang pernah ada yang menyampaikan tapi saya pikir itu hanya angin lalu. Ya sejatinya itulah demokrasi. Siapapun punya hak suara, hak memilih dan dipilih, tentu dengan mekanisme yang ada,” ujar Tommy dari Singapura. 


Ketua Toraja Transparansi yang juga Sekretaris IWAT (Ikatan Wartawan Toraja) ini berada di Singapura sejak 2 Juni 2024. Kehadirannya di Kota Singa ini untuk menemani putranya, James Ayat Tiranda, yang sedang menjalani perawatan di Paragon Clinic RS Mount Elizabeth serta Royal Square Medical Centre Novena. Rencana kembali ke Indonesia 28 Juni. 


(oki)