Upaya Ciptakan Keseimbangan Lingkungan, Satgas Sektor 22 Sub 17 Masif Kembangkan Tanaman Keras
-->

Advertisement Adsense

Upaya Ciptakan Keseimbangan Lingkungan, Satgas Sektor 22 Sub 17 Masif Kembangkan Tanaman Keras

60 MENIT
Sabtu, 26 Februari 2022

60menit.co.id | Satgas Citarum Harum Sektor 22 Sub 17 selalu mengembangkan Tanaman Keras di KBU Cimenyan, Sabtu (26/02)2022)


60MENIT.co.id, Cimenyan | Upaya menciptakan kondisi sungai yang bersih dan sehat Satgas Citarum Harum Sektor 22 khusus di Subsektor 17 bertempat di Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung, Oftimis di pengembangan Tanaman Pohon Keras.


Hal ini untuk menambah keseimbangan lingkungan dari kondisi lahan kritis menuju lahan hijau. Menurut Dansub 17 Sertu Tasban Doloan bahwa pengembangan pohon keras di wilayah Kawasan Bandung Utara (KBU) merupakan target di bidangnya.


"Tetap kami bertugas untuk menciptakan kembali sungai yang bersih dan sehat di Bandung Raya, untuk menuju ke arah sana kita diberi tugas oleh Dansektor 22 Bp. Kolonel Inf. Eppy Gustiawan yaitu menghijaukan lahan kritis di wilayah Cimenyan ini," kata Sertu Tasban.


Patroli sungai oleh satgas Sub 17 Sektor 22.


Tidak bisa dipungkiri, salah satu pencapaian dalam pembenahan menuju keutuhan sungai dan daerah aliran sungai yang utuh adalah salahsatnnya keseimbangan lingkungan. Dengan jelas bahwa penghijauan lahan kritis akan menyetabilkan lingkungan dari bahaya kekeringan dan bahaya banjir.


Lahan kritis merupakan penyebab longsor sehingga bisa merusak agregat tanah dan sungai. Akibat dari itu alam dan sungai akan mudah menjadi bencana.


Pemeliharaan tanaman pohon keras di KBU Cimenyan.


Kendati demikian, Satgas Sub 17 Sektor 22 mengoptimalkan pengawasan sungai disamping pengawasan lahan kritis dan masyarakatnya.


"Seperti saat kita melakukan Patroli Sungai, dengan tujuan sebagai penilaian bagi kami sampai dimana perkembangan kemajuan sungai yang mana telah kami tanami pohon keras di wilayah lahan kritis, soalnya sudah ribuan pohon yang kami tanam dan tumbuh dewasa," jelas Tasban.


Namun dari itu Satgas Sub 17 masih meneruskan sosialisasi kepada masyarakat. Dengan target bahwa lahan mereka yang ditanami hortikultura bisa diselang Sekar dengan tanaman keras, juga mereka tidak boleh membuang sampahnya ke sungai, baik sampah gulma ataupun sampah organik.


(zho)