Dominan Sampah Domestik, Satgas Sub 1 Sektor 22 Bersihkan di Sungai Cilimus
-->

Advertisement Adsense

Dominan Sampah Domestik, Satgas Sub 1 Sektor 22 Bersihkan di Sungai Cilimus

60 MENIT
Selasa, 18 Januari 2022

60menit.co.id | Satgas Sub 1 Sektor 22 membersihkan Sungai Cilimus. Poto : Sholeh)


60MENIT.co.id, Kota Bandung | Dalam Rangka Program Citarum Harum, Sektor 22 Sub 1 melaksanakan pembersihan Sungai Cilimus di wilayah Kecamatam Babakan Ciparay, Kota Bandung. Selasa (18/01/22).


Pembersihan sungai ini, dimaksudkan untuk mencegah kemungkinan meluapnya air saat turun hujan dengan intensitas tinggi.


Dansub 1 Kopda Nurhadi mengatakan, pembersihan sungai ini untuk memperlancar arus sungai saat terjadi peningkatan debit air.


"Sampah-sampah yang ada di aliran sungai, harus diangkat dan di buang ke TPS". Katanya.


Ia menjelaskan, pembersihan dilakukan mulai dari sampah plastik, kayu, bambu dan beberapa jenis lainnya. Selain itu, jajaran juga membersihkan ilalang atau rumput liar yang tumbuh di sekita badan sungai.


"Pembersihan ini sebagi upaya untuk menciptakan lingkungan bersih. Salahsatunya yang dilakukan Satgas Citarum Harum Sektor 22 Sub 1". Jelas dia.


Mulai tampak hasil pembersihan.


Dalam pembersihan ini, pihaknya menggandeng Gober kewilayahan agar lebih maksimal.


"Pembersihan sampah ini agar tidak terjadi sumbatan di aliran sungai saat turun hujan. Air bisa mengalir dengan lancar, sehingga bisa memciptakan lingkungan yang bersih dan rapi". Harapnya.


Untuk itu, Nurhadi berharap, semoga dengan adanya pembersihan ini, dapat mengingatkan dan menggugah kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga menjaga kebeesihan lingkungan.


"Berharap, kesadaran masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya bisa membantu menciptakan lingkungan yang bersiha, nyaman dan bebas dari sampah". Tutup Nurhadi.


(Sholeh)